Laporkan Penyalahgunaan

Sukses Kuliah Online saat Pandemi, Begini 5 Tips Belajar Bisa Efektif

 

Image : istockphoto.com

Sudah hampir selama dua tahun pandemi Covid-19 berlangsung di seluruh belahan dunia, tak terkecuali di dalam negeri kita. Rasanya masih akan berlangsung lama lagi pandemi ini, karena hingga kini belum ada tanda-tanda yang memberi isyarat akan berakhir. Dalam perkembangan terakhir, di berbagai negara termasuk di Indonesia, justru telah terjadi lonjakan yang cukup significan penderita yang terpapar virus corona.

Sehubungan dengan keadaan ini, banyak aktivitas sosial yang sampai sekarang belum bisa berjalan seperti saat normal, tak sedikit malah yang dihentikan sementara untuk menekan tingginya penyebaran virus corona. Sebagai jalan keluarnya, berbagai aktivitas masyarakat harus dilangsungkan dari rumah tempat tinggal. Begitupun untuk bidang pendidikan, maka belajar secara online menjadi alternative bagi banyak pihak penyelenggara pendidikan.

Bagi para mahasiswa, proses perkuliahan selama masa pandemi ini tentu menjadi pengalaman tersendiri. Melakukan kuliah secara online, selain kamu dituntut kemandirian mungkin juga belum terbiasa dan bisa saja timbul berbagai masalah. Beberapa masalah bisa terjadi, misalnya sinyal internet tergangg, kuota terbatas, kurang bisa fokus, sulit mengerjakan tugas kuliah, komunikasi dengan dosen atau teman tidak mudah dan lain sebagainya.

Lantas, apa yang bisa kamu lakukan untuk mengikuti kuliah secara online agar bisa berjalan dengan baik dan efektif? Berikut 5 tips yang bisa kamu jadikan panduan, simak uraian selanjutnya di bawah ini!

1. Masa pandemi bukan hari libur kuliah.

Hilangkan perasaan masa pandemi ini seolah seperti hari libur. Bagi sebagian mahasiswa dengan berkurangnya banyak aktivitas di luar rumah bisa jadi dianggapnya seperti hari libur. Ini tentu salah besar karena tugas dan kewajiban seorang mahasiswa tak berbeda dengan saat kondisi normal. Justru bisa jadi selama kuliah secara online ini tugas malah bertambah banyak.

Dikhawatirkan jika kamu saat pandemi ini punya anggapan seperti hari libur akan timbul efek negatifnya. Misalnya saja lama kelamaan membuat kamu malas beraktivitas yang berhubungan dengan kuliah, atau justru sering melakukan aktivitas yang tak ada hubungannya dengan kuliah. Maka dari itu, sebagai mahasiswa kamu dituntut tetap serius menjalani kuliah walau secara online agar bisa efektif menambah ilmu.

2. Tidak lupa dengan jadwal kuliah.

Jangan sampai terlena dengan banyaknya waku di rumah dengan aktivitas lain kemudian sampai lupa dengan jadwal kuliah. Agar tak lupa bisa saja kamu tempel jadwal kuliah di tempat di mana kamu sering beraktivitas, misalnya di meja kerja atau belajar. Sangat disayangkan jika karena masalah sepele ini membuat nilai mata kuliah kamu jadi buruk bahkan sampai tak lulus.

3. Siapkan kenyamanan tempat belajar.

Mengatur tempat belajar yang nyaman ini cukup penting agar saat kamu mengikuti kuliah bisa konsentrasi penuh. Namanya di rumah tentu tak bisa dihindarkan dari berbagai gangguan dari anggota penghuni rumah lainnya atau situasi di rumah itu sendiri. Untuk meminimalisir gangguan itu, kamu bisa memilih satu kamar atau ruangan kosong yang bebas dari berbagai aktivitas rumah dan benda-benda yang bisa mengganggu konsentrasi.

Penting untuk mengatur tempat belajar yang nyaman sehingga ketika kamu kuliah bisa lebih berkonsentrasi. Tentu saja, namanya di rumah tidak bisa menghindari segala macam gangguan dari anggota keluarga lain atau situasi rumah itu sendiri. Untuk meminimalisir gangguan, kamu bisa memilih ruangan atau ruangan kosong tanpa berbagai aktivitas keluarga dan benda-benda yang dapat mengganggu perhatian.

4. Menjalani kuliah dengan serius.

Meski kuliah online secara fisik kamu tak hadir, namun sebagai wujud keseriusan sudah seharusnya kamu hadir di ruang kelas virtual dengan tepat waktu. Pastinya mahasiswa yang aktif akan lebih diapresiasi oleh dosen pengajar. Selain itu, kamu tetap harus mengenakan pakaian yang rapi dan bersih sehingga bisa membangun suasana lebih positif untuk belajar.

Selama mengikuti kuliah tak cukup hanya mendengarkan penjelasan dosen saja, namun juga perlu mencatat poin-poin penting yang bisa dijadikan bahan untuk memperdalam materi, juga bisa membantu kamu mengingat saat ujian nanti. Dengan mencatat materi juga akan membuat kamu bisa tambah fokus mendengarkan penjelasan dosen.

5. Jangan suka menunda pekerjaan.

Kuliah online secara tidak langsung juga akan mendidik kamu untuk bisa bersikap mandiri. Berbeda dengan kuliah offline yang sering bertatap muka secara langsung dengan dosen sehingga merasa banyak pengawasan. Sedangkan kuliah online kamu akan lebih bebas, sehingga sikap kemandirianmu yang lebih menentukan.

Misalnya kamu sedang dihadapkan pada banyaknya tugas kuliah, maka bagi kamu yang sudah terlatih mandiri tentu tak akan menunda-nunda tugas itu. Kamu tak tergiur untuk mengulur-ulur waktu, misalnya ingin santai dahulu, nonton televisi dan sebagainya. Kamu menyadari dengan menyelesaikan tugas secepatnya akan membuat kuliah menjadi lebih efektif.

Itulah beberapa tips yang bisa dicoba agar kamu bisa menjalankan kuliah online secara efektif. Memang kuliah online mempunyai banyak tantangan bagi mahasiswa. Namun, tak ada jalan lain kamu harus bisa menyesuaikan diri karena kondisi pandemi yang memaksa harus begini. Tetap semangat dan optimis agar kamu tak ketinggalan pelajaran!
 
 
 

Related Posts

Posting Komentar